Page ini sebenanya lebih berorientasi pada dokumentasi pribadi atas desain2 kami dan catatan2 kami seputar Arsitektur // bukan sebagai sarana pokok untuk mempromosikan biro desain Arsitektur kami (Kreasi Arsitek) // Namun jika ada yang menghubungi kami lewat page ini, Alhamdulillah berarti rezeki bagi kami :D // jika dibutuhakan berikut Nomor kontak kami : Telp/ sms : 081285421254 atau WA : 081995333462 // Hatur nuhun... :D

LANDSCAPE PLTD BELINYU

Ini adalah kali keduanya kami 'Dipaksa' Untuk buat coretan lansekap Pembangkit Listrik Tenaga Disel (PLTD) yang ada di Bangka Belitung. Lansekap pertama yang telah selesai berada disekitar Toboali kabupaten Bangka Selatan. Lansekap PLTD Belinyu kali ini Tak jauh berbeda dengan Lansekap PLTD Toboali ditinjau dari segi langgam pakem yang ada, yakni tetap bermain pada level warna wajib Kuning cerah dan biru cerah. Hal lain yang kemudian menurut kami menjadi request wajib adalah ada pada pembahsan vegetasi apa yang hendak dihadirkan. Dari pengamatan kami PLN sepertinya telah sepakat bahwa dalam deru bedengkingnya suara mesin-mesin yang duduk diatas kursi baja H beam, harus hadir hijau ranaunya tanaman buah seperti
jambu jamaika dan juga mangga disana. pada masanya diharapkan dalam ranaunya dedaunan jambu dan mangga ranum bergelayut pula buah keduanya pada tangkainya.











Agaknya kebutusan bijak untuk menghadirkan tanaman bebuahan diarea PLTD sudah menjadi kesepaktan lama, sebab dalam sebuah kesempatan survei guna perencanaan pengaspalan jalan dilingkungan PLTD Mentok Bangka Barat, kami jumpai pula ranaunya pepohonan buah seperti mangga, jamnu, kelapa dan juga kedondong disana. Atas upaya sederhana namun berbuah manfaat panjang dikedepanya, kami pribadi sangat apresiasi kebijakan PLN yang telah mulai berpakem pulan pada level pengadaan Vegetasi. 
Berikut gambar desain Lansekap PLTD Belinyu lebih lengkapnya >>>

 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar